Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris STKIP Persada Khatulistiwa Sintang melaksanakan Kuliah Tamu dengan narasumber Mark Edward Buck dari Language Centre Thepsatri Rajabhat University (TRU), Thailand, pada hari Kamis, 14 November 2024. Kegiatan ini dilaksanakan pada saat mata kuliah Active Listening untuk mahasiswa semester 3. Kuliah ini diselenggarakan melalui Google Meet pada pukul 09.00 hingga selesai dan diikuti oleh 34 mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris.
Dalam kuliah tamu ini, Mark Edward Buck, yang merupakan dosen dari Thepsatri Rajabhat University, berbagi pengetahuan mengenai strategi mendengarkan dalam memahami bahasa Inggris, khususnya dalam hal aksen dan kosakata. Pembelajaran ini dipandu oleh Bapak Henry Elisa sebagai dosen pengampu mata kuliah Active Listening di Prodi Pendidikan Bahasa Inggris STKIP Persada Khatulistiwa. Materi ini diharapkan dapat membantu mahasiswa untuk lebih aktif dan responsif dalam menyerap informasi yang disampaikan dalam bahasa Inggris.
Melalui kegiatan Kuliah Tamu ini, mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris mendapatkan pengalaman belajar yang berbeda dan menyenangkan. Kerjasama dengan Thepsatri Rajabhat University Thailand menjadi bukti nyata upaya program studi dalam meningkatkan kualitas pembelajaran. Semoga kegiatan ini menjadi langkah baik bagi Prodi Pendidikan Bahasa Inggris STKIP Persada Khatulistiwa untuk terus menjalin kolaborasi internasional dan menghasilkan lulusan yang unggul di bidang bahasa Inggris.
More Stories
Mahasiswa PBI Berpartisipasi dalam Turnamen Voli Antar Prodi yang diselenggarakan oleh KMK
Upacara Penyambutan Peserta PLP 2 dan KKM Tahun Akademik 2024/2025
Libur Telah Usai, Saatnya Kembali Produktif