Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris STKIP Persada Khatulistiwa Sintang telah melaksanakan kegiatan Friendship Day 1 dengan tema “Building and Shaping a Superior Generation with Cultured Character in The Digital Era”. Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk mahasiswa unggul yang berkarakter kuat dalam menghadapi tantangan era digital, sekaligus mempererat kebersamaan antar mahasiswa baru.
Dalam kegiatan ini, Mr. Sinjono, M.Pd., menyampaikan materi tentang Kurikulum Mahasiswa dan Ms. Tuti, M.Pd., membawakan materi tentang Kedisiplinan dan Karakter Mahasiswa.
Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan mahasiswa baru dapat memahami peran dan tanggung jawab mereka sebagai pelajar, serta mampu membentuk karakter yang lebih baik. Semoga para mahasiswa dapat mengaplikasikan ilmu yang diperoleh dari materi tersebut dalam kehidupan perkuliahan dan nantinya menjadi lulusan yang unggul, berkarakter, dan berdaya saing global.
More Stories
Selamat Hari Guru Nasional 2024
Happy Birthday, Mrs. Ilinawati, M.Pd
Dosen Prodi PBI juri dalam ajang Lomba Story Telling Sintang